Tampilkan postingan dengan label Pantun Resepsi Pernikahan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pantun Resepsi Pernikahan. Tampilkan semua postingan

2014/10/10

Kumpulan Pantun Kita: Pantun Resepsi Pernikahan

Pantun Hantaran Belanja

Berikut antun antaran mulai dari pembuka sampai salam yang bisa digunakan ketika ada perhelatan antaran belanja.

Pembuka dari Tuan Rumah
Bismillahirrohmanirrohim
Dengan Basmallah kami awali
Pembuka kata Alhamdulillah
Terimalah salam dari kami assalamualaikum wr. wb

Setinggi puji sedalam syukur
Mari kita persembahkan kehadirat Allah SWT
Yang senantiasa mencurahkan rahmat dan karunia kepada kita bersama
Ber-Shalawat kepada baginda Nabi Muhammad SAW
(Allahumma salli ala saidina muhammad wa'ala alihi saidina Muhammad)

Bapak dan ibu ibu, ncik tuan dan puan puan jemputan majelis yang kami hormati
Atas nama keluarga besar (sebut sebagai tuan rumah) menyampaikan ribuan terima kasih yang setinggi-tingginya, atas kesediaan tuan dan puan khususnya calon pengantin laki laki yang berbahagia, kami ucapkan selamat datang selamat sampai dirumah kami ini pada (waktu) ini.

Banyaklah bintang perkara bintang
Bintang bernama bima sakti
Kami ucapkan selamat datang
Dirumah kami pada (waktu) hari ini

Kedatangan Tuan dan Puan
Kami sambut dengan muka yang jernih
Kami terima dengan hati yang suci
Kami tunggu dengan dada yang lapang

Namun dari pada itu
Kami mohon maaf beribu maaf
Bak kata orang tak ada gading yang tak retak
Tak ada manusia yang tak ada salah dan khilafnya
Jika dalam penyambutan Tuan dan Puan
Tersalah letak, 
Yang patut tidak dipatutkan
Yang tua tidak dituakan
Yang terdahulu terkemudiankan
Yang kemudian kami dahulukan
Menyusun jari sepuluh
Mohon maaf lahir dan bathin


Bapak dan ibu yang berbahagia
Bak kata orang tua tua
Bercerminlah kemuka

2013/02/06

Kumpulan Pantun Kita: Pantun Resepsi Pernikahan

Pantun Pembuka Acara Resepsi Pernikahan

Pantun Pembuka Acara Resepsi Pernikahan

Pinggan belah di tangga para
Pecah terpukul dikala senja
Dengan bismillahirrohmanirrohim dimulai acara
Semoga terkabul maksud dan rencana

Dengan nama Allah kholiqul 'alam
Alhamdulillah tersimpan didalam
Tak lupa shalawat dan salam
Kita sembahkan kearifan nabi besar Muhammad SAW
Mahkota dunia junjungan alam
Yang syafaatnya kita harapkan
Siang dan malam

Disaat matahari bersinar terang
Angin berhembus dengan tenang
Sekali kali dengar kicauan burung yang riang
Disaat itu pula tuan tuan encik encik datang menjelang
Dengan adat yang tidak terbilang
Rumah kami yang sempit dan serba kurang
Akan tetapi hati kami alhamdulilllah menerima dengan rasa lapang dan senang

Atas kehadiran tuan dan puan sekalian
Atas nama ahli bait (sebut nama yang mengadakan acara) mengucapkan selamat datang kepada tuan dan puan sekalian

Yang besar tak kami himbau gelar
Yang kecil tak kami sebut pula namanya
Yang ulama kami muliakan alimnya
Yang pejabat kami muliakan jabatannya
Yang cedik pandai kami muliakan bijaknya
Yang tua kami mulia pengalamannya
Yang muda kami sayangi
Yang kecil kami kasihi

Atas nama yang mempunyai helat
Atas nama yang mempunyai hajat
Atas nama kaum kerabat yang jauh dan datang dari dekat
Kedatangan para undangan dari jemputan yang mulia ini
Kami sambut dengan muka yang jernih
Kami terima dengan hati yang suci
Kami nanti pula dengan dada yang lapang
Kami tunggu dengan penuh rasa kasih sayang

Putih kapas dapat dilihat
Putih hati dengan keadaan
Begitu besar rasa kami
Dan ucapakan terima kasih
Atas kehadiran tuan dan puan sekalian